Tips Mengencangkan Otot Wajah

Siapa yang tidak ingin memiliki kulit wajah kencang? Tak perlu operasi
plastik, cukup lakukan sendiri 'olahraga' wajah di rumah setidaknya 10 kali
sehari selama enam hitungan.

Kantong di bawah mata atau kerut di sekitar mata dan bibir biasanya dipakai
sebagai tanda-tanda penuaan. Sebagai langkah pencegahannya, banyak cara yang
bisa dilakukan. Operasi plastik, biasanya dipilih sebagai cara paling ampuh
dan instan. Tapi kini tak perlu lagi, Anda cukup melakukan 'olahraga' otot
wajah di rumah. Efektif dan hemat kan?


Dahi
Satukan jari-jari dengan jempol dilipat ke dalam dan letakkan di pelipis;
jari kiri pada pelipis kiri dan jari kanan pada pelipis kanan. Dorong lurus
ke atas dan tahan. Pada saat yang bersamaan, naikkan kedua alis dan tahan
sampai enam hitungan. Kegunaannya adalah untuk menghilangkan kerut-kerut di
atas alis, sekaligus mengencangkan otot pada dahi dan bagian belakang
kepala. Ikuti langkah berikutnya, letakkan jari tengah masing-masing tangan
di tengahalis, pijat dan tarik ke arah luar. Pada saat bersamaan cobalah
untuk menguap atau paling tidak membuka mulut lebar-lebar seolah sedang
menguap. Tahan sampai enam hitungan, lalu lepaskan. Kemudian lakukan
sebaliknya, tekan dan dorong ke arah dalam (saling bertemu) lalu pada saat
yang bersamaan, naikkan kedua alis anda. Tahan sampai enam hitungan kemudian
lepaskan. Gerakkan ini berguna untuk menghilangkan garis-garis kerut di dahi
dan area sekitar alis dan mengencangkan otot-otot di atas alis.

Mata
Letakkan tiga jari tengah di bawah mata, lalu tarik ke bawah sambil menutup
mata pelan-pelan. Tahan selama enam hitungan lalu lepaskan. Dijamin mata
sembab Anda langsung hilang otot-otot di bawah mata pun kencang.
Selanjutnya, letakkan jari tengah dan jari manis di sudut luar mata. Tekan
dan tarik ke arah rambut. Pada saat yang bersamaan pejamkan mata kuat-kuat.
Tahan sampai enam hitungan lalu lepaskan.
Kerutan di sekitar mata pun pudar.

Pipi
Rebahkan kepala, letakkan tiga jari tengah di bagian tulang pipi lalu tarik
ke bawah. Pada saat yang sama naikkan pipi dengan senyumlah selebar mungkin.
Tahan selama enam hitungan baru lepaskan. Ini berguna untuk mengencangkan
otot-otot bagian pipi.Gerakan selanjutnya, letakkan ibu jari pada mulut dan
jari-jari lainnya di bagian pipi. Tekan dan tarik pipi ke arah mulut
(jempol), tahan selama enam hitungan dan lepaskan. Ganti posisi di bagian
pipi satunya. Manfaatnya, untuk mengencangkan otot-otot di bagian pipi dan
wajah.

Mulut
Letakkan jari tengah di ujung-ujung bibir lalu tarik lurus ke bawah sampai
gigi kelihatan. Pada saat bersamaan cobalah berekspresi seolah-olah Anda
akan menangis. Gunakan latihan ini untuk memperkuat otot-otot di seputar
mulut.

Dagu
Letakkan tiga jari tengah di bawah dagu lalu tarik ke bawah. Kemudian,
usahakan bibir bawah Anda tetap menutupi gigi bawah untuk mengencangkan
otot-otot bagian dagu.(vvn) www.SuaraMedia.com

Comments :

1
Anonim mengatakan...
on 

ada yang ketinggalan, 1 poin terakhir yaitu, jgn pelit utk tersenyum :)

Posting Komentar

Silahkan berkomentar untuk perbaikan Blog ini, No Syara.

 

Sajadah anak murah

Dapatkan sajadah anak cantik dan murah terbuat dari bahan velboa Disini Syakira Collection
Rumah Sajadah

Menjual sajadah anak lucu, unik, full color, sangat disukai anak-anak.

Ayo segera bergabung bersama kami dengan menjadi Agen kami.
Untuk info lebih jelas, Lihat disini

Sajadah anak unik dan full color


Sajadah anak dengan motif lucu dan karakter seperti doraemon, spongbob, mickey dan sebagainya. Dibuat dengan bahan velboa dan dijamin harganya paling murah. Ayo segera cek dan buktikan hanya Disini Sajadah anak murah